Minggu, 13 November 2011

Manfaat Susu Kedelai

Susu kedelai siapa yang tidak kenal, susu yang berbahan dasar  kedelai ini banyak mengandung protein alami. Khasiatnya cukup bagus yaitu menghambat terjadinya kangker dalam tubuh. Saya selalu mengkonsumsi susu ini setiap hari karena disamping harganya yang murah manfaatnya pun berlimpah. Untuk mendapatkan satu gelas susu kedelai saya cukup membeli Rp.1000 saja per buah. Harga susu kedelai cukup terjangkau karena proses pembuatannya juga mudah.
Untuk bisnis masyarakat ini cukup memberikan keuntungan dikarenakan masyarakat saat ini telah mulai merasa sadar dengan kesehatan. Bagi kalangan masyarakat menengah kebawah saja masih dapat menjangkau susu kaya protein ini. Dalam hal ini saya telah melakukan pemesanan sebagai langganan susu kedelai. Dalam seminggu saya dikirimi sebanyak 2 kali, yaitu untuk hari Rabu dan Munggu. Dalam setiap pengiriman saya cukup merogoh kocek sebesar Rp.10.000 saja, cukup murah tentunya. Saya memesan dari Ibu-ibu di perumahan yang melakukan kerja sampingan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Mungkin secara tidak langsung kita dapat menolong sesama dan juga mendapatkan manfaat dari susu kedelai tentunya. Saya juga lebih percaya dengan kemurnian susu ini karena pengolahanya sederhana dan anti bahan pengawet. Susu kedelai juga menyediakan berbagai rasa seperti : Stroberi, Coklat, Vanila, Melon, dsb. Beraneka rasa yang disukai anak tersebut dapat memancing anak kecil untuk hidup sehat dengan meminum susu, anak-anak dapat memilih rasa yang disukainya dan harga yang sesuai dengan uang jajan mereka.
Maka kesehatan memang murah apabila kita selektif dalam memilihnya.

Ditulis oleh : Fernanda Aditama Putra

0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com